Tuesday, November 20, 2007

Qadha' dan Qadar

Tiada suatu bencana yang menimpa di bumi
dan (tidak pula) pada dirimu sendiri
melainkan dia telah tertulis dalam kitab (Lauh Mahfuzh)
sebelum Kami menciptakannya.
(QS. AL-Hadid : 22)
Katakanlah: "Sekali-kali tidak akan menimpa kami
melainkan apa yang telah ditetapkan oleh Allah bagi kami."
(QS. At-Taubah : 51)
"Barang siapa yang oleh Allah dikehendaki menjadi baik
maka ia akan diuji oleh-Nya."
( Al-Hadits)
Dia tidak ditanya tentang apa yang diperbuat-Nya
dan merekalah yang akan ditanyai.
(QS. Al-Anbiya : 23)
Dan jangan berandai,
" Seandainya saja aku melakukan seperti ini
niscaya akan begini dan begini jadinya."
Tapi katakanlah,
"Allah telah menakdirkan,
dan apa yang Dia kehendaki akan Dia lakukan."
(Al-Hadits)

Saturday, November 17, 2007

Sesuatu yang pertama hilang dari agama kalian adalah khusuk.
Dan, sesuatu yang terakhir hilang dari kalian adalah shalat.
(Hudzaifah bin Yamani)

Thursday, November 15, 2007

Janganlah kalian saling benci, dengki, dan saling menjatuhkan.
Jadilah hamba Allah yang bersaudara.
Tidak boleh seorang muslim mendiamkan saudaranya lebih dari tiga hari.
(HR Muslim)

Tuesday, November 13, 2007

Jangan berbohong kepada anak-anak, meskipun dengan alasan ingin menyenangkan mereka. Sebab hal ini bisa menulari virus bohong kepada anak-anak.

Monday, November 12, 2007

Orang yang tidak memberikan maaf terhadap permintaan maaf saudaranya,
maka ia berdosa seperti dosanya orang yang memungut pajak tidak resmi.
(al hadis)

Friday, November 09, 2007

Hati-hatilah dengan perkataan kotor.
Sesungguhnya Allah tidak menyukai kekejian dan perkataan kotor.
(HR. Ahmad)

Wednesday, November 07, 2007

Harta yang disedekahkan tidak akan berkurang.
Allah tidak menambah orang yang memaafkan selain kemuliaan.
Tidaklah orang yang rendah hati karena Allah,
kecuali Allah akan meluhurkannya.
(HR. Muslim)

Sunday, November 04, 2007

Hendaklah kamu tunduk dan patuh pada kebenaran
dan menerima ucapan orang yang mengucapkan kebenaran.
(Fudhail bin 'Iyadh)

Friday, November 02, 2007

Dia tidak dapat dicapai oleh penglihatan mata, sedang Dia dapat melihat segala penglihatan itu.
Dialah Yang Maha Halus lagi Maha Mengetahui.
Sesungguhnya telah datang dari Tuhanmu bukti-bukti yang terang.
Maka orang yang melihat (kebenaran itu),
maka manfaat bagi diri sendiri; dan orang yang buta (tidak dapat melihat kebenaran itu),
maka kemadharatannya kembali kepadanya,
dan aku (Muhammad) sekali-kali bukanlah pemelihara(mu).
(al_An'am {6} : 103-104)

Thursday, November 01, 2007

Terimalah persaingan dalam urusan agama,
namun lemparkanlah persaingan dalam urusan dunia
ke tempat penyembelihan.
(Iman Hasan)